Semarang, 1 Oktober 2025 – Sekolah Vokasi Universitas Diponegoro kembali mencatatkan prestasi membanggakan di ajang ilmiah nasional. Rachma Abriyani Ekaputri Aprilia, mahasiswa Program Studi Akuntansi Perpajakan, berhasil menjadi nominee favorit dalam Call for Papers Taxpedia 2025 yang diselenggarakan oleh MUC Tax Research Institute. Pengumuman resmi pemenang dan nominasi favorit dapat dilihat di situs resmi TAXPEDIA melalui tautan berikut: Pengumuman Pemenang CFP 2025 ( https://muctaxpedia.com/index.php/muctj/announcement/view/6 )

Rachma meraih nominasi tersebut melalui papernya yang berjudul “Edukasi Pajak Digital: Peran Mahasiswa Pajak Sekaligus Influencer.” Dalam penelitian ini, ia menyelidiki hambatan dan strategi dalam pemungutan pajak digital, khususnya untuk profesi influencer, melalui pendekatan edukasi perpajakan yang kreatif. Berdasarkan survei pada sepuluh influencer Instagram, hasil penelitian menunjukkan bahwa 80% responden belum memahami kewajiban pajak, sedangkan 20% telah patuh dan melapor secara teratur. Temuan tersebut mempertegas bahwa literasi pajak dan persepsi manfaat menjadi kunci dalam meningkatkan kepatuhan pajak di sektor ekonomi digital.

Lewat papernya, Rachma mengusulkan strategi edukasi yang mengedepankan media sosial dan konten visual, terutama video pendek, yang disajikan oleh sesama influencer—untuk menjangkau audiens generasi muda dengan cara yang lebih relevan dan mudah dicerna. Ia menekankan bahwa mahasiswa pajak dapat memainkan peran ganda sebagai akademisi sekaligus influencer edukatif, untuk membantu menjembatani kesenjangan literasi pajak di kalangan kreator digital.

Pencapaian ini tidak hanya memperkuat reputasi Rachma secara pribadi, tetapi juga mengharumkan nama Undip di tingkat nasional. Semoga karya ini menjadi pemicu semangat bagi mahasiswa lain untuk terus menghasilkan penelitian yang relevan dan inovatif, serta mendukung pembangunan budaya kepatuhan pajak di era transformasi digital.