Dalam rangka mendukung penguatan pengetahuan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB-P2) di Kota Semarang, Mahasiswa Akuntansi Perpajakan Sekolah Vokasi UNDIP menciptakan permainan edukasi berbasis budaya yang dicetuskan oleh Ari Putra Mulya. Dengan adanya pengembangan inovasi media pembelajaran kreatif diharapkan dapat tercipta Tridharma Perguruan Tinggi yaitu Pendidikan dan Pengajaran.
“Media edukasi dan informasi PBB-P2 Kota Semarang saya tujukan untuk siswa/i tingkat SMA/Sederajat. Motivasi untuk menciptakan permainan ini sebenarnya berawal dari saya melakukan dokumentasi berkas di UNDIP, Surat PBB-P2 saya bermasalah dan tidak tau harus kemana untuk mengurus hal tersebut. Selain menambah pengetahuan, saya tidak ingin siswa/i lainnya merasakan hal itu juga,” ujar Putra. Melalui motivasi yang mulia, ia berkomitmen untuk mengembangkan ide kreatif ini di seluruh penjuru Kota Semarang.
Sebagai bentuk komitmen awal, monopoli ini sudah terdaftar Hak Cipta di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual: Monopoli Pajak Bumi dan Bangunan (Opak Bunga) Kota Semarang. Dengan nomor pencatatan ECO00202492160 dan jenis ciptaan Alat Peraga. Ia juga menyusun buku panduan yang dapat digunakan untuk memperluas jangkauan permainan monopoli ini. Buku panduan berisi ketentuan fasilitator, tata cara permainan, penilaian permainan, dan lain-lain.
Tidak berhenti sampai sini, mahasiswa Akuntansi Perpajakan juga melakukan implementasi nyata di Kelas XI AKL SMK Negeri 2 Kota Semarang. “Pada 21 Agustus 2024 saya melakukan implementasi sekaligus pengujian indeks kebermanfaatan di SMK Negeri 2 Kota Semarang. Kemarin saya dibantu oleh beberapa teman-teman FEB UNDIP untuk melakukan sosialisasi, pre tes, dan post test. Nah hasil uji ini saya buat analisis statistika bersama mahasiswa FSM UNDIP untuk mengetahui seberapa jauh indeks kebermanfaatannya,” ungkap Putra.
Hasil Uji Statistik Paired T Test menujukkan terdapat peningkatan nilai rata-rata yang signifikan sebelum dan setelah permainan Monopoli PBB-P2 Kota Semarang. Secara statistik, diperoleh nilai Sig (2-tailed) < alfa (0,05) sehingga menunjukkan perbedaan rata rata yang signifikan atau Monopoli PBB-P2 memiliki pengaruh yang signifikan dalam meningkatkan pengetahuan pajak peserta didik XI AKL 2 SMKN Kota Semarang.
Komentar Terbaru